• Bangsa yang besar adalah Bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya
  • Kobarkan semangat kemerdekaan untuk Indonesia yang lebih maju
  • Bangsa yang besar adalah Bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya
Selasa, 19 April 2016

Panduan Sistem Informasi AKPK Kepala Sekolah

Instrumen pemetaan kompetensi kepala sekolah/madrasah (AKPK/ Analisis Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan) ini disusun berdasarkan Permendiknas Nomor 13 Tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah. Instrumen AKPK ini dikembangkan guna pemetaan kompetensi kepala Sekolah/Madrasah. Dan hasil AKPK ini dapat diketahui Profil Kompetensi Kepala Sekola/Madrasah yang dijadikan dasar Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan bagi Kepala Sekolah/Madrasah.

Sistem Informasi Aplikasi AKPK Kepala Sekolah merupakan model Sistem Informasi Aplikasi Kegiatan AKPK yang terintegrasi secara elektronik dan digunakan untuk membantu kegiatan persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi dari Program AKPK Kepala Sekolah. Sistem informasi manajemen ini dapat diakses melalui http://akpk.lppks.org/.

Tampilan Web Aplikasi AKPK


Tampilan Untuk Membuat Akun AKPK

Tampilan Pengisian Instrumen AKPK Online


Sistem informasi aplikasi AKPK kepala sekolah merupakan perangkat lunak yang dikembangkan berbasis web yang akan mampu mengintegrasikan data-data instrumen AKPK kepala sekolah antar sistem informasi. Dengan adanya sistem informasi ini, diharapkan dapat mendukung tata kelola kegiatan AKPK Kepala Sekolah sampai dengan pelaporan hasil untuk mempermudah penyelenggaraan AKPK Kepala Sekolah. Berikut panduan lengkap penggunaan aplikasi AKPK Kepala Sekolah, dan dapat diunduh filenya DISINI.

Untuk mempersingkat waktu dalam pengisian Aplikasi Pengisian AKPK Kepala Sekolah berikut link isian Aplikasi AKPK Kepala Sekolah secara Offline dapat di unduh filenya DISINI

Terima Kasih
Jika berkenan, mohon bantuannya untuk memberi vote Google + untuk halaman ini dengan cara mengklik tombol G+ di samping. Jika akun Google anda sedang login, hanya dengan sekali klik voting sudah selesai. Terima kasih atas bantuannya.
Judul: Panduan Sistem Informasi AKPK Kepala Sekolah; Ditulis oleh sdndukuhbadag.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar